Adat dan Tradisi

18 Agustus 2024
Administrator
Dibaca 69 Kali

Adat adalah norma-norma sosial atau hukum adat yang mengatur perilaku dan hubungan antarindividu dalam masyarakat. Tradisi adalah kebiasaan, ritual, atau praktik-praktik yang diwariskan dari generasi ke generasi, mencakup upacara adat, perayaan, atau festival yang menjadi bagian dari identitas budaya suatu kelompok atau masyarakat. Terdapat adat dan tradisi di Desa Wonosari, diantaranya:

  • Tradisi Lisan “Ora Oleh Mangan Ning Ngarep Lawang”

Cerita ini berkembang turun temurun di Desa Wonosari menceritakan bahwa terdapat larangan tidak boleh makan di depan pintu karena dapat menghalang datangnya jodoh. Cerita legenda ini sering di sampaikan biasanya orang tua (kakek/nenek) kepada cucunya yang memiliki pesan tersirat (nasihat). Faktanya karena pintu merupakan tempat orang lewat, berlalu Lalang sehingga tidak sopan karena menghalangi orang jalan.

  • Brobosan

Tradisi masyarakat Jawa ketika ada kerabat atau keluarga meninggal dunia yang dilakukan dengan berjalan di bawah keranda atau peti jenazah sebelum jasad dimakamkan. Menunjukkan penghormatan sanak keluarga kepada orang tua dan leluhur mereka yang telah meninggal dunia.

  • Sambatan

Bentuk suatu budaya lokal yang sudah ada di lingkungan masyarakat Desa Wonosari sejak dahulu secara run terumurun. Sambatan merupakan suatu bentuk gotong-royong antar warga seperti pembuatan rumah, pembuatan fasilitas umum (Tempat Ibadah, Pos Kampling, Kerja Bakti, dll.

  • Sumbangan

Nyumbang adalah tradisi di mana orang-orang datang ke acara hajatan untuk memberikan bantuan berupa barang atau uang. Dalam nyumbang, saudara dekat membawa bahan pangan dan uang, dengan pembagian peran antara laki-laki dan perempuan. Laki-laki membantu memasang hiasan tarub, sedangkan perempuan membantu memasak jamuan di dapur.

  • Rewangan

Rewangan merupakan Suatu Tradisi yang ada di masyarakat Desa Wonosari. Rewangan merupakan bentuk kearifan lokal masyarakat Desa Wonosari. Rewangan merupakan bentuk kepedulian antar warga masyarakat seperti rewangan hajatan, sepasaran,dll. Tradisi ini merupakan tradisi warisan dari leluhur.